Jawaban Langit


Ini adalah tentang mu.

Juga Aku.

Ini bukan melodrama, atau kisah klasik dalam novel-novel di sana.

Kisah kita pernah menggurat bahagia dan asa,

aku tak pernah mengukur nya dengan satuan fisika.

Namun kupastikan, ia sama tinggi nya dengan gugus sedna di langit sana.

Ah, sungguh indah.. Kita sering meneropong nya dari tempat kita berpijak.

Berjanji kelak kita akan mendarat disana.

 

Namun..

Ah,sayang..

Sepertinya lengan-lengan kita sudah terlalu lelah,

Kaki kita terlalu lengah untuk saling menopang.

Namun lucu nya, kita tak ingin beristirahat

Padahal kita sadar, perjalanan kita akan jauh lebih melelahkan.

 

Si ego malah bersorak bahagia

Memerintahkan kita untuk saling tuding..

 

Dan lagi-lagi lucu nya,sayang..

Kita memenangkan si ego..

 

Dan kini lihatlah..

Mari kita teropong langit yang sama

Yang dulu selalu kita tatap dari sini..

 

Tidakkah rasa nya berbeda?

Kini langit itu hanya diam..

Langit tak lagi memiliki jawaban.

Komentar

Postingan Populer